Bismillahirahmanirrahim
Pada hari Rabu tanggal 10 Maret 2021 bertempat di Lantai Dasar Masjid Al Ikhlas Wonosari diadakan pertemuan para calon pengurus DPD AGPAII Gunungkidul. Adapun agenda pertemuan tersebut adalah konsolidasi organisasi dan persiapan Pelantikan DPD AGPAII Kab. Gunungkidul.
Hadir pada kesempatan tersebut Ketua Pokjawas sekaligus Ketua
Majelis Kehormatan AGPAII Kabupaten Gunungkidul Bapak Drs. H. Ridarno, MA.
Dalam sambutannya, beliau menyampaikan keprihatinan
tentang regulasi dan kebijakan yang sering tidak berpihak kepada GPAI, terkait
dengan P3K, Formasi ASN GPAI dan tentang kebijakan2 lain mengenai pendidikan
agama di sekolah.
Diharapkan
setelah pelantikan DPD AGPAII segera ditindaklanjuti dengan Musyawarah Daerah
atau Rapat Kerja untuk menyusun agenda-agenda strategis AGPAII dengan
program-program yang realistis, mengakomodir kebutuhan dan persoalan-persoalan
yang terjadi berkaitan dengan GPAI.
Program kerja
hendaknya terkait dengan 6 (enam) elemen pokok yaitu:
1. Figur
2. Ideologi
3. Nilai-nilai
Dasar AGPAII (Integritas, Jujur, Akuntabilitas, Inklusif, Ikhlas, Mengayomi)
4. Networking
5. Komunikasi
dan Silaturrahim
6. Kerja
Kolektif Kolegial (Kerja Sama dan Sama-Sama Kerja)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar